Sah, Bambang Sumantri Nahkoda PWI Kabupaten Morowali

    Sah, Bambang Sumantri Nahkoda PWI Kabupaten Morowali
    Ketua PWI Morowali menerima bendera Pataka dari Ketua PWI Sulteng

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Morowali masa bhakti 2021-2024 resmi dilantik dan dikukuhkan langsung Ketua PWI Sulawesi Tengah (Sulteng), Mahmud Mattangara SH MH. Bertempat di Aula Hotel Amanah, Desa Ifi, Kec.Bungku Tengah, Kab.Morowali, Senin (17/01/2022).

    Dalam Pelantikan dan pengukuhan PWI tersebut mengangkat Tema “Bersama PWI, Maju, Bermartabat dan Profesional di Era Digitalisasi Media”. Yang berarti Wartawan kedepan sebagai pilar ke-empat dalam pembangunan NKRI, harus mampu lebih mumpuni seiring perkembangan zaman.

    Ketua PWI Sulteng dalam sambutannya mengungkapkan rasa kesyukurannya atas pelantikan pengurus PWI Kabupaten Morowali. “Sebuah kesyukuran yang sangat luar biasa, sebab PWI merupakan organisasi wartawan berskala nasional dan resmi terdaftar di Dewan Pers, PWI merupakan organisasi tertua di Indonesia, untuk itu kita semua berharap semoga terbentuknya PWI Kabupaten Morowali, senantiasa bersinergi dengan semua pihak, ” ungkap Mahmud.

    Kemudian dilanjutkan, Wakil Bupati (Wabup) Morowali, H. Najamudin dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada pengurus PWI Kabupaten Morowali yang baru dilantik, semoga apa yang menjadi cita-cita dalam mewujudkan PWI maju dan bermartabat serta profesional diera digitalisasi media dapat terwujud.

    “Saya atas nama pemerintah daerah Kabupaten Morowali mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya pengurus PWI Kabupaten Morowali periode 2021-2024, semoga dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik selalu berpedoman pada kode etik Pers, sehingga apa yang menjadi tujuan mewujudkan PWI maju dan bermartabat serta profesional dalam bekerja bisa terwujud. Olehnya seorang wartawan harus memiliki naluri yang kuat untuk memilih dan memastikan layak tidaknya  informasi yang akan dipublis, ’’ ujar Najamudin. 

    Sementara itu, Ketua PWI Kabupaten Morowali, Bambang Sumantri yang diminta tanggapannya mengatakan, dengan dilantiknya PWI Morowali, seluruh pengurus bisa saling bekerjasama dan kompak dalam menjalankan organisasi, karena tanggung jawab sebagai pilar ke-4 di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) semakin besar.

    Selain Wakil Bupati Morowali, pelantikan PWI Morowali itu juga dihadiri Dandim 1311/ Morowali Letkol Inf Constantinus Rusmanto, Kepala Kejaksaan Negeri Morowali Tenria Waru, Ketua KPUD Morowali Ervan Tandikala, Ketua BPD KKSS Kabupaten Morowali, Putra Bonewa, Kepala BPN/ATR Morowali, Kasat Intel Polres Morowali, sejumlah pejabat lingkup Pemkab Morowali, Danpos Polairud Morowali.

    Terpilih sebagai 'Nahkoda' (Ketua) PWI Kabupaten Morowali, Bambang Sumantri, Wartawan Kaili post, yang merupakan kepala trimedia group di Kab.Morowali, Sulawesi Tengah.

    Berikut susunan pengurus PWI Kabupaten Morowali masa bhakti 2021-2024, berdasarkan Surat Keputusan PWI Pusat Nomor : 274 – PKU/PP – PWI / 2021 adalah sebagai berikut :

    Ketua : Bambang Sumantri, Wakil Ketua Bidang Organisasi : Abdul Hafid, Sekretaris Supriyono, Wakil Sekretaris: Muhammad Syaifullah, Bendahara : Patar J Simanjuntak

    Seksi – Seksi :

    Hukum : Darma Kusuma Moliontas, kerjasama antar lembaga: Ridwan Hi Padoma, Pendidikan : Dian Anggriani Kesejahteraan : Muhammad Fuad dan Irdam Nur Akbar, media massa: Fausiah Wulandari dan Iwan.

    (PATAR JS)

    MOROWALI Sulawesi Tengah-
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Peringati Hari Dharma Samudera, Danlanal...

    Artikel Berikutnya

    Syukuran Hut Ke-2, Kapolres Morowali Minta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami